Cara Install LEMP di Ubuntu 20.04

ibnuhabibie

Ibnu Habibie

Posted on March 24, 2022

Cara Install LEMP di Ubuntu 20.04

Apa itu LEMP ???

LEMP merupakan singkatan dari Linux, Nginx, Mysql dan PHP / Perl / Pyhton. Komponen-komponen tersebut membentuk sebuah stack yang digunakan untuk menjalankan web server.

  • Linux
    berperan sebagai sistem operasi utama untuk dapat menjalankan komponen-komponen lainnya. Beberapa OS yang populer antara lain: Ubuntu, Centos, Cloudlinux dan lain-lain.

  • Nginx
    dibaca “engine-ex” adalah sebuah perangkat lunak web server yang berfungsi untuk melayani HTTP/S, proxy, load-balance dan proxy email untuk protokol IMAP, POP3 dan SMTP.

  • Mysql
    Komponen ini merupakan sistem database yang sering digunakan bersama PHP.

  • PHP/Perl/Python
    Bahasa pemrograman yang digunakan untuk membangun halaman web.

Langkah Instalasi

Install Nginx

sudo apt-get update -y
sudo apt-get install nginx -y
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Untuk cek apakah nginx sudah berhasil di install, bisa dengan mengunjungi ip pada server, atau jalankan command dibawah:

nginx -v
service nginx status
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Jika berhasil command diatas akan memunculkan versi dan status service nginx.

command screenshot

Install Mysql

sudo apt-get install mysql-server -y
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Setelah instalasi mysql berhasil, disarankan untuk menjalankan command ini untuk meningkatkan sistem keamanan.

sudo mysql_secure_installation
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Setelah melakukan command diatas, kita bisa coba cek koneksi ke database dengan sudo mysql. Secara bawaan mysql menggunakan unix_socket untuk otentikasi user login.

Biasanya nanti akan muncul masalah seperti Access denied for user 'root'@'localhost'. Untuk memperbaikinya kita perlu mengubah sistem otentikasi pada mysql. Ikuti command dibawah ini:

sudo mysql
ALTER USER 'root'@'localhost' IDENTIFIED WITH mysql_native_password BY 'CodingIsC00l';
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Install PHP

sudo apt-get install php-fpm -y
php --version
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Output

PHP 7.4.3 (cli) (built: Mar  2 2022 15:36:52) ( NTS )
Copyright (c) The PHP Group
Zend Engine v3.4.0, Copyright (c) Zend Technologies
    with Zend OPcache v7.4.3, Copyright (c), by Zend Technologies
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Configure Nginx

Setelah semua komponen sudah terinstall, langkah berikutnya adalah konfigurasi nginx. Untuk tutorial kali ini, kita hanya menampilkan output dari phpinfo. Ikuti command dibawah:

sudo chown -R $USER:$USER /var/www/html
echo '<?php phpinfo();' >> /var/www/html/index.php
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Pertama, kita ubah ownership untuk folder /var/www/html. Lalu kita membuat file .php yang nanti akan menampilkan php info saat website kita dikunjungi.

sudo unlink /etc/nginx/sites-enabled/default
sudo mv /etc/nginx/sites-available/default /etc/nginx/sites-available/default.bak
sudo nano /etc/nginx/sites-available/default
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Command ini akan membuat file baru, silahkan masukan basic-config dibawah ini:

server {
    listen 80;
    server_name _;
    root /var/www/html;

    index index.html index.htm index.php;

    location / {
        try_files $uri $uri/ =404;
    }

    location ~ \.php$ {
        include snippets/fastcgi-php.conf;
        fastcgi_pass unix:/var/run/php/php7.4-fpm.sock;
     }

    location ~ /\.ht {
        deny all;
    }

}
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

Lalu buat symlink untuk file config nginx, cek config dan restart nginx.

sudo ln -s /etc/nginx/sites-available/default /etc/nginx/sites-enabled/
sudo nginx -t
sudo service nginx restart
Enter fullscreen mode Exit fullscreen mode

phpinfo

Oke, sekian tutorial kali ini. Semoga tutorial ini dapat membantu kalian yang ingin belajar setup LEMP di Ubuntu. Ditunggu tutorial-tutorial berikutnya.

Terimakasih,

💖 💪 🙅 🚩
ibnuhabibie
Ibnu Habibie

Posted on March 24, 2022

Join Our Newsletter. No Spam, Only the good stuff.

Sign up to receive the latest update from our blog.

Related